Sempat Dimarahi Manajer, Penggemar Khawatirkan Kondisi Park Bom Hingga Trendingkan Hastag Ini
Penggemar mantan personil 2NE, Park Bom mengkhawatirkan keadaan idolanya setelah kejadian tidak mengenakkan yang terjadi saat solois asal Korea tersebut melakukan siaran langsung di instagram beberapa waktu lalu.
Pasalnya beberapa menit setelah siaran langsung berlangsung, manajer Park Bom (nama tidak diketahui) memasuki ruangan tempat Bom dan terlihat sangat marah.
Manajer mulai marah pada Bom karena tidak mengangkat panggilan telepon dan memberi tahu Bom untuk menghentikan live streaming.
Setelah manajer pergi, Bom terdiam, dan dia tampak sedih. Dia bergumam, "Mengapa dia menyalahkanku?"
Tanpa penjelasan apa pun, Bom memutuskan untuk menghentikan siaran langsung Instagram.
Penggemar pun mulai mentrendingkan hastag 'Respect Park Bom', mencoba untuk mendapatkan perhatian DNation (agensi Park Bom) dan Scotty (CEO Agensinya).
Ini bukan pertama kalinya penggemar melakukan aksi ini. Sejak awal tahun 2020, Park Bom telah berhenti memposting sesuatu di media sosial.
Penggemar telah mencoba menghubungi perusahaan beberapa kali, tetapi semua upaya diabaikan. Setelah siaran langsung kemarin, penggemar yakin bahwa Park Bom dianiaya dan perusahaan melarangnya untuk menghubungi penggemarnya.
Park Bom adalah satu-satunya artis DNation. Dia adalah sumber pendapatan utama mereka dan telah berkecimpung di industri ini selama hampir 15 tahun. Agensi dan staf seharusnya memperlakukan Bom atau penggemarnya dengan hormat.
Posting Komentar
0 Komentar