BTS dan prestasi mereka di kancah hiburan internasional memang sudah tidak perlu diragukan lagi. Karena hal tersebut, BTS menjadi kebanggaan negara kelahiran mereka, Korea Selatan. Mereka juga telah mendapat banyak penghargaan dan juga hadiah dari presiden Korea Selatan, Moon Jae In.

Bahkan baru-baru ini, BTS ditunjuk langsung sebagai utusan khusus presiden dan berkesempatan untuk memberikan pidato dalam Majelis umum PBB ke-76.

Presiden Moon Jae In bahkan menyebutkan bahwa BTS adalah artis terbaik saat ini. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh sang Presiden saat diwawancarai oleh Sekretaris Jenderal untuk Komunikasi Global PBB, Melissa Fleming.

Presiden Moon Jae In mengatakan, "Saya percaya bahwa masa depan sebenarnya dipegang oleh generasi masa depan dan perkembangan yang sustainable. Jika kita gagal mengantarkannya sekarang, saya rasa beban dan pengorbanan akan dibebankan di atas pundak para generasi mendatang. Itu sebabnya sangat penting bagi generasi masa depan untuk berbicara tentang pencapaian SDGs (Sustainable Development Goals), dan lebih aktif berpartisipasi dalam proses mengimplementasikan SDGs.

Dan BTS jelas adalah artis terhebat, artis terbaik di masa sekarang, dan mereka telah menyampaikan pesan mengenai persatuan dan harapan melalui musik mereka, meskipun para generasi muda harus bertarung melawan pandemi VOVID-19. Dan saya percaya mereka adalah grup yang spesial dalam hal mengembalikan cinta yang mereka terima dari para penggemar di seluruh dunia, dengan menyebarkan pengaruh positif kepada semua orang.

Oleh karena itu, saya percaya tidak ada kandidat yang lebih baik dari BTS yang dapat mewakili dan berbicara untuk generasi muda. Dan aku percaya mereka dapat mengundang lebih banyak partisipasi dari generasi muda selama proses implementasi SDGs. Sehingga kami punya ekspektasi yang tinggi untuk BTS dalam rangka untuk mengimplementasikan SDGs."