Huening Bahiyyih Dapat Banyak Komentar Nefatif, Begini Tanggapan Keluarga
Mendapat begitu banyak komentar negatif setelah pengumuman debut dengan Kep1er, salah seorang keluarga dari Huening Bahiyyih angkat bicara di media sosial.
Di akhir acara survival Mnet "Girls Planet 999", Huening Bahiyyih menjadi salah satu anggota yang debut bersama Kep1er dengan meraih suara tertinggi ke-2. Ia bahkan menduduki peringkat 1 di 115 negara, dan peringkat 7 di Korea Selatan sendiri.
Meski telah mendapat begitu banyak dukungan vote, nyatanya banyak juga pihak yang tidak terima dengan terpilihnya gadis kelahiran 2004 tersebut sebagai salah satu line up debut. Ia bahkan mendapatkan begitu banyak komentar negatif di berbagai media sosial.
Belum lama ini, salah satu keluarga Huening, Vincent Huening paman Bahiyyih menjelaskan situasi Bahiyyih melalui pesan langsung dengan seorang penggemar di Facebook. Vincent Huening menjelaskan, "Bahiyyih tahu tentang kontroversi dan hal negatif selama GP999. Bahiyyih adalah orang yang positif, sehingga komentar negatif tidak mematahkan kepercayaan dirinya. Orang-orang yang mencurahkan kemarahan mereka pada Bahiyyih tidak akan berdampak nyata pada karirnya, karena angka-angka sudah berbicara. Saya tahu rasanya tidak enak untuk berpikir bahwa perasaan Bahiyyih atau saudara-saudaranya (Lea, Kai) akan terluka, tetapi mereka bertiga percaya diri dengan kemampuan dan bakat mereka."
Penggemar berharap, Bahiyyih tetap kuat menghadapi komentar-komentar negatif, dan berusaha meminta agensi Play M untuk menangani banyak komentar jahat di twitter.
Bahiyyih juga menerima pembelaan dari beberapa netizen yang netral. Banyak dari mereka yang merasa aneh meihat Bahiyyih yang mendapat banyak kebencian dengan alasan yang tidak jelas. Pasalnya bahiyyih tidak membuat kesalahan, ia bahkan kerap menerima pujian dengan sikapnya selama acara, namun saat akan debut malah mendapat banyak kebencian yang tidak mendasar.
Posting Komentar
0 Komentar