Lagu NCT Dream "Countdown 3 2 1" dan SM Entertaiment baru-baru ini menjadi perbincangan hangat di kalangan netizen.

Banyak netizen yang menduga SM Entertaiment terlibat kasus plagiarisme. Hal tersebut bermula dari SM yang diketahui terlambat menambahkan kredit dua komposer Hybe Label, Supreme Boy dan Slow Rabbit untuk lagu NCT Dream "Countdown 3 2 1".

Netizen menemukan kesamaan ketukan dalam lagu NCT Dream "Countdown 3 2 1" dengan TXT "Blue Orangeade". Selain itu, penambahan nama komposer yang terlambat dilakukan juga membuat netizen berspekulasi bahwa hal tersebut dilakukan karena masalah hak cipta.

"Countdown 3 2 1" NCT Dream merupakan B-side track dari album "Hot Sauce" yang dirilis pada bulan Mei 2021. Sedangkan "Blue Orangeade" merupakan lagu dari album debut TXT yang dirilis pada 2019 lalu, dengan daftar komposer Slow Rabbit, Moonshine, Cazzi Opeia, Ellen Berg dan Supreme Boi.

"Countdown 3 2 1" yang sebelumnya hanya menyantumkan nama Moonshine, DEEZ, Bobii Lewis dan Rick Bridges (X&) telah menambahkan nama Supreme Boi dan Slow Rabbit pada 1 Oktober 2021.